Skripsi
Hubungan Pengetahuan Pasien Tentang Triage dengan Kecemasan Pasien Label Kuning (Studi di Ruang IGD RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun Kalimantan Tengah
Pendahuluan : Pasien dengan label kuning (urgent) adalah pasien dengan kondisi potensial mengancam nyawa atau fungsi vital bila tidak segera ditangani dalam jangka waktu 30 menit. Pasien yang datang ke IGD datang dengan bermacam-macam tingkat kegawatan, dan persepsi tingkat kegawatan ini sangat subyektif atau tergantung dari pemahaman pasien itu sendiri. Selama proses menunggu dengan lama waktu tertentu pasien akan mengalami kondisi kekhawatiran yang berlebihan dan terus menerus yang disebut dengan kecemasan. Salah satu penyebab timbulnya kecemasan adalah kurangnya pengetahuan akan pelayanan di IGD yang menggunakan triage. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan tentang triage dengan kecemasan pasien label kuning.
Metode : Penelitian ini berjenis deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian adalah pasien label kuning di IGD RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun. Sampel penelitian berjumlah 45 dengan tehnik sampling consecutive sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner pengetahuan dengan skala guttman, observasi kecemasan HARS dan pengujian menggunakan uji korelasi Spearman Rho.
Hasil : Pada penelitian ini didapatkan hasil sebagian besar pengetahuan responden tentang triage adalah kurang sebanyak 64,2%. Kecemasan pasien label kuning sebagian besar adalah kecemasan ringan 64,4%. Hasil uji korelasi Spearman Rho didapat hasil p-value sebesar 0,000 yaitu α (0,05), maka H1 diterima bahwa ada hubungan antara pengetahuan triage dengan kecemasan pasien label kuning di IGD RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun Kalimantan Tengah.
Kesimpulan : Dari hasil tersebut dapat disimpulkan terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan tentang triage dengan kecemasan pasien label kuning di IGD RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun.
Kata Kunci : Pengetahuan, Kecemasan, Pasien Label Kuning, Triage
Tidak tersedia versi lain