Laporan Tugas Akhir
Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny. D di Poskesdes Natai Raya Pangkalan Bun Kecamatan Arut Selatan Kabupaten Kotawaringin Barat
Setiap wanita akan melalui proses kehamilan, bersalin, bayi baru lahir, nifas dan keluarga berencana hal tersebut merupakan proses fisiologis. Selama menjalani proses tersebut kemungkinan terjadi masalah kesehatan yang dapat meningkatakan kesakitan bahkan kematian baik pada ibu dan bayi. Oleh sebab itu, diperlukan solusi untuk mencegah maupun mengatasi masalah tersebut, salah satunya adalah asuhan berkelanjutan (Continuity Of Care). Tujuan penelitian ini adalah memberikan asuhan komprehensif dari masa kehamilan hingga keluarga berencana.
Penulisan Laporan Tugas Akhir ini dalam bentuk studi kasus yang menggunakan pendekatan manajemen kebidanan 7 langkah varney dan didokumentasikan dalam bentuk SOAP. Metode yang dilakukan dalam asuhan kebidanan secara Continuity Of Care pada Ny. D adalah metode observasi, wawancara, dan pemeriksaan fisik.
Hasil asuhan kebidanan secara Continuity Of Care pada Ny. D dengan kehamilan normal telah diketahui dari hasil observasi yang menunjukkan tidak ada masalah semenjak dilakukan asuhan kebidanan pada Ny. D pada kehamilan 29 minggu sampai melahirkan anak keduanya dengan hasil pemeriksaan fisik yaitu berat badan 3.400 gram, panjang badan 50 cm, dan jenis kelamin laki-laki. Kunjungan nifas Ny. D dan kunjungan neonatus pada bayi Ny. D berjalan normal. Kontrasepsi yang digunakan Ny. D adalah MAL (Metode amenorhea laktasi) dan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2019. Simpulan dari asuhan kebidanan, kehamilan, persalinan, bayi baru lahir, nifas, dan keluarga berencana berjalan sesuai rencana dengan evaluasi akhir pasien dan bayi sehat tanpa adanya komplikasi.
Kata Kunci : Asuhan Kebidanan, Kehamilan, Persalinan, Bayi Baru Lahir, Nifas, dan Keluarga Berencana
Tidak tersedia versi lain