Skripsi
Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Sikap Ibu Tentang Pelaksanaan Metode Kanguru pada BBLR di Ruang Perinatologi RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun
Latar Belakang : Pengetahuan tentang pelaksanaan metode kanguru bagi ibu yang memiliki BBLR sangatlah penting diperlukan. Pengetahuan yang didapatkan akan mempengaruhi sikap ibu dalam pelaksanaan metode kanguru. Hal ini dilakukan agar ibu bisa melakukannya dengan baik dan BBLR dapat sehat dan berkembang dengan baik.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengetahuan ibu tentang PMK, mengidentifikasi sikap PMK dan menganalisis hubungan tingkat pengetahuan dengan sikap ibu tentang pelaksanaan metode kanguru pada BBLR di ruang Perinatologi RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun.
Metode : Rancangan penelitian yang digunakan adalah deskriptif korelasi dengan desain cross sectional dengan teknik total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 13 responden.
Hasil : Hasil penelitian ini tingkat pengetahuan baik sebanyak 9 responden (69,2%), sikap pelaksanaan metode kanguru baik sebanyak 9 responden (69,2%). Hasil uji korelasi dengan korelasi rank spearman didapatkan hasil p=0,034 (p
Tidak tersedia versi lain